Purbalingga – Pegawai MIN
3 Purbalingga, Emi Minarni mewakili Kepala Madrasah menghadiri kegiatan Sosialisasi
Penguatan Pendidikan Karakter (PPK) melalui media film “Cyberbullying” yang
diselenggarakan oleh Kantor Kementerian Agama Kabupaten Purbalingga. Kegiatan
tersebut berlangsung di Bioskop NSC Ultima Braling Purbalingga, pada Rabu
(26/11/2025).
Sosialisasi diikuti oleh seluruh
Kasubbag TU, para Kasi dan Gara, Pengawas Madrasah, serta Kepala MI, MTs, dan
MA baik negeri maupun swasta se-Kabupaten Purbalingga. Pelaksanaan kegiatan di
ruang bioskop memberi suasana yang berbeda dan membuat peserta lebih fokus
serta mudah menghayati pesan yang disampaikan melalui film.
Kegiatan diawali dengan pembukaan,
menyanyikan lagu Indonesia Raya, pembacaan do’a, sosialisasi Penguatan
Pendidikan Karakter melalui media film, sambutan dari penyelenggara, sambutan
Kepala Kantor Kemenag Purbalingga, dan diakhiri dengan pemutaran film “Cyberbullying”
Dalam sambutannya, Kepala
Kantor Kemenag Purbalingga, H. Zahid Khasani, menyampaikan dukungan penuh
terhadap kegiatan sosialisasi ini. Beliau menegaskan bahwa penggunaan media
film merupakan cara efektif untuk menanamkan nilai karakter, terutama terkait
pencegahan perundungan di lingkungan pendidikan.
“Kami sangat mendukung
kegiatan ini, semoga setelah melihat film Cyberbullying kita semakin memahami
bahaya cyberbullying dan ke depan tidak ada lagi tindak perundungan dalam
bentuk apa pun,” ujar beliau.
Kegiatan ini menjadi
langkah strategis dalam meningkatkan kesadaran seluruh insan pendidikan di
madrasah agar lebih peka terhadap isu-isu perundungan, terutama di era digital.(emi/humas)
Pewarta: Emi Minarni,
S.I.Pust.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar