Selamat Datang di Website MI Negeri 3 Purbalingga - Islami Quality Populis

Jumat, 16 Januari 2026

MIN 3 Purbalingga Gelar Sosialisasi Polisi Cilik Bersama Wali Siswa

 

Purbalingga — MIN 3 Purbalingga menyelenggarakan kegiatan sosialisasi Polisi Cilik (POCIL) yang dihadiri oleh 22 wali siswa peserta POCIL pada Sabtu (17/01/2026).

Kegiatan ini bertujuan memberikan pemahaman kepada orang tua terkait program Polisi Cilik serta peran penting dukungan keluarga dalam keberhasilan pembinaan siswa dalam meraih kejuaraan POCIL tahun ini.

Dalam kegiatan sosialisasi tersebut, Kepala Madrasah MIN 3 Purbalingga, H. Achmadi, S.Ag., M.Pd. menyampaikan penjelasan mengenai manfaat dan tujuan program Polisi Cilik. Beliau menegaskan bahwa POCIL bukan hanya kegiatan baris-berbaris, tetapi juga sarana pembentukan karakter siswa sejak dini.

“Kegiatan Polisi Cilik mampu membentuk karakter percaya diri, mandiri, dan bertanggung jawab pada diri siswa. Selain itu, melalui pembiasaan yang terstruktur, POCIL juga sangat efektif dalam meningkatkan kedisiplinan anak, baik di lingkungan madrasah maupun dalam kehidupan sehari-hari,” jelasnya.

Para wali siswa tampak antusias mengikuti sosialisasi dan menyambut baik program POCIL yang dipandu oleh Koordinator POCIL MIN 3 Purbalingga, Drs. Teguh Pramono, M.M. Dengan adanya pemahaman yang sama antara pihak madrasah dan orang tua, diharapkan pembinaan Polisi Cilik dapat berjalan optimal, prestasi naik dalam meraih kejuaraan, dan berkelanjutan.

Melalui kegiatan sosialisasi ini, MIN 3 Purbalingga berharap terjalin sinergi yang kuat antara madrasah dan wali siswa dalam mendukung pembentukan karakter peserta didik yang berakhlak mulia, disiplin, dan berkepribadian tangguh.(emi)





Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Sinergi Madrasah dan Orang Tua, MIN 3 Purbalingga Matangkan Persiapan TKA

  Purbalingga - MIN 3 Purbalingga menyelenggarakan kegiatan sosialisasi persiapan Tes Kemampuan Akademik (TKA) dan Ujian Kelas VI bersama wa...